Perjuangan di Tengah Keterbatasan : Secercah Harapan untuk Pak Irwan
Keterbatasannya sebagai penyandang disabilitas mungkin menjadi ujian lebih untuknya dalam mengais rezeki. Namun, Pak Irwan tidak menyerah dan terus bekerja keras demi memenuhi kebutuhan anak istrinya, penghasilannya yang tidak menentu membuat kehidupan keluarganya sering kali berada dalam kekhawatiran. Dengan penuh ketekunan, ia tetap berusaha menjalankan pekerjaannya, berkeliling menjajakan kerupuk meski harus menghadapi berbagai tantangan di setiap langkahnya.
Pada hari Kamis, 6 Februari 2025, tim Penyaluran Yayasan Bina Mulia Balikpapan bergerak menuju kediaman Pak Irwan untuk menyampaikan titipan bantuan dari para #OrangBaik berupa Paket Sembako. Pak Irwan menerima bantuan tersebut dengan penuh suka cita hingga suasana haru menyelimuti kami semua. Bantuan berupa paket sembako ini diharapkan dapat meringankan beban Pak Irwan, setidaknya untuk beberapa waktu ke depan.
Kisah Pak Irwan adalah bukti bahwa semangat dan ketekunan dapat mengalahkan segala keterbatasan. Beliau tetap bekerja keras tanpa mengeluh demi memberikan yang terbaik bagi keluarganya. Kehidupannya yang penuh perjuangan ini menjadi pengingat bagi kita semua akan pentingnya ketekunan, rasa tanggung jawab dan kepedulian terhadap sesama.
Terima kasih atas bantuan #SobatMulia yang sangat berarti. Kebaikan kalian telah memberikan harapan baru bagi Pak Irwan. Semoga Allah SWT membalas semua kebaikan dengan berlipat ganda.